POLITIK

Trisal-Akhmad Doa Bersama di Posko Induk Jelang Debat Kandidat Kedua

×

Trisal-Akhmad Doa Bersama di Posko Induk Jelang Debat Kandidat Kedua

Sebarkan artikel ini
Trisal-Akhmad doa bersama jelang debat kandidat kedua calon wali kota Palopo

PALOPO – Paslon nomor urut 4, Trisal Tahir-Akhmad Syarifuddin gelar doa bersama sebelum berangkat ke lokasi debat.

Debat kandidat kedua berlangsung di Balai Rasdiana Center (BRC) Palopo, Selasa (19/11/2024).

Sebelum menuju lokasi debat, Paslon usungan Gerindra, Demokrat dan PKB ini terlebih dahulu meminta kemudahan kepada Tuhan yang maha esa dengan berdoa bersama.

Doa bersama yang berlangsung di Posko Induk Trisal-Akhmad di Jalan Akhmad Razak tersebut dipimpin oleh KH Syarifuddin Daud.

“Semoga segala niat baik Trisal-Akhmad dapat berjalan. Semoga juga pasangan Trisal-Akhmad dapat tampil dengan baik dan memukau pada debat kedua ini,” kata KH Syarifuddin Daud.

Ketua Muhammadiyyah Palopo, Abu Bakar Malinta juga terlihat hadir mendoakan dan memberi dukungan kepada Paslon dengan tagline Palopo Baru itu.

Sejumlah tokoh yang bakal mendampingi Trisal-Akhmad pada debat di BRC Palopo juga terlihat khusuk mendoakan kemenangan bagi Paslon Wali Kota Palopo nomor urut 4.(*)