PALOPO – Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kota Palopo kembali menunjukkan kepeduliannya terhadap sesama dengan menyalurkan bantuan kepada salah satu warga di Kelurahan Batu Walenrang, Kecamatan Telluwanua, yang mengalami cacat seumur hidup, Senin (03/02/2025).
Ketua Baznas Kota Palopo, As’ad Syam mengatakan, bantuan ini diberikan sebagai bentuk dukungan bagi warga yang tengah menghadapi kesulitan hidup, dan merupakan bagian dari program BAZNAS untuk meringankan beban penerima manfaat.
Pendistribusian bantuan tersebut kata As’ad merupakan wujud nyata komitmen BAZNAS Kota Palopo dalam memberikan perhatian kepada masyarakat yang membutuhkan, terutama mereka yang terdampak kondisi fisik dan ekonomi yang berat.
“Melalui bantuan ini, diharapkan dapat memberikan sedikit keringanan bagi keluarga yang membutuhkan,” Ungkapnya.
Dalam acara penyerahan bantuan ini, turut hadir Lurah Batu Walenrang, Babinsa, serta pengurus Baitul Mal Hidayatullah (BMH), yang bersama-sama menyaksikan dan mendukung proses pendistribusian bantuan tersebut.
Kehadiran mereka menambah semangat dan memperkuat sinergi antara lembaga pemerintah dan organisasi masyarakat dalam menjalankan misi sosial ini.
BAZNAS Kota Palopo berharap program-program serupa akan terus berjalan secara berkelanjutan, sehingga semakin banyak warga yang bisa merasakan manfaat dari dana zakat, infak, dan sedekah yang dikelola dengan transparan dan efisien.
Menurut As’ad Syam, bantuan ini tidak hanya sekadar pemberian materi, tetapi juga menjadi bentuk kepedulian yang menguatkan solidaritas sosial di masyarakat.
Dengan adanya bantuan seperti ini, BAZNAS Kota Palopo optimis dapat memberikan dampak positif dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat yang membutuhkan, serta mendorong semangat gotong royong dalam membantu sesama.
Sementara itu keluarga penerima mengungkapkan rasa syukurnya. “Kami sangat berterima kasih kepada Baznas Palopo yang telah memberikan bantuan ini. Semoga apa yang diberikan menjadi berkah dan kami bisa lebih terbantu dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari,” ujarnya dengan penuh haru. (Widy)